Asisten Lapangan, Keuangan Inklusif (Mataoleo, Bombana Sulawesi Tenggara)

 Asisten Lapangan, Keuangan Inklusif (Mataoleo, Bombana)

 

Cohort: TURF-R/Inisiatif Fish Forever

Level: Konsultan

Melapor kepada: Manajer Inklusi Keuangan

Dept./Divisi/Program: SE Sulawesi - Financial & Market Inclusion

Durasi: 6 bulan (dengan potensi diperpanjang)

Terakhir diperbaharui: Desember 2021

Travel:  lebih dari 90%

 

 

 

Ulasan Proyek

 

Rare adalah lembaga konservasi Internasional yang berkembang pesat dan telah membuat kemajuan dengan mempromosikan praktik penangkapan ikan berkelanjutan yang dilaksanakan di banyak negara, salah satunya Indonesia. Tujuan Rare adalah mengembangkan perikanan skala kecil yang berlokasi di dekat pantai. Sebagian besar sifat perikanan skala kecil di Indonesia adalah lokal dimana nelayan yang merupakan masyarakat pesisir setempat menangkap ikan di perairan dekat pantai dan menjual hasil tangkapan mereka (segar atau olahan) di pasar lokal. Perikanan ini sangat penting bagi ekonomi lokal dan menjadi bagian penting dari tatanan sosial dan budaya nusantara dan penting untuk ketahanan pangan bangsa. Untuk memastikan perikanan pesisir yang berkelanjutan, pengelolaan yang efektif juga harus dilakukan di tingkat lokal. Namun, pelimpahan kewenangan pengelolaan perikanan dari pemerintah pusat ke tingkat kabupaten dan penyerapan kembali ke tingkat provinsi telah meninggalkan celah dalam tata kelola perikanan yang efektif di seluruh masyarakat pesisir.

 

Sejak 2014, Rare di Indonesia telah memfasilitasi kelompok untuk meningkatkan kapasitas masyarakat untuk mengatasi tantangan penangkapan ikan di perairan pesisir dan mempromosikan praktik penangkapan ikan yang bertanggung jawab. Untuk mengembangkan kelompok dan kapasitas masyarakat ini, kami telah merancang metode yang memungkinkan pengumpulan data perikanan, pengembangan Kelompok PAAP, penetapan tujuan perikanan, pengembangan rencana pengelolaan, serta proses implementasi PAAP (Pengelolaan Akses Area Perikanan) & KLA (Kawasan Larang Ambil). Inti dari model PAAP adalah sistem “TURF-R” yang telah terbukti efektif dengan menggabungkan daerah penangkapan ikan dengan kawasan larang ambil, untuk melindungi habitat penting dimana cadangan ikan dapat dipulihkan kembali. Saat populasi ikan pulih di KLA ini, efek limpahan ikan dapat meningkatkan tangkapan di daerah tangkapan ikan yang lokasinya berdekatan.

 

Untuk melengkapi program dari sisi sosio-ekologi, pemahaman tentang masalah ekonomi yang dihadapi oleh perikanan skala kecil menjadi dasar Rare untuk mengembangkan strategi komprehensif untuk mencapai perikanan berkelanjutan. Kami memahami bahwa nelayan, khususnya di Sulawesi Tenggara, belum sepenuhnya memahami tentang pengelolaan keuangan rumah tangga. Akibatnya, para nelayan dan keluarganya ini, seringkali gagal mempertahankan kestabilan keuangan untuk menunjang hidup mereka selama masa sulit. Inklusi keuangan membantu nelayan untuk mengelola pendapatan musiman dari penangkapan ikan menjadi pendapatan rumah tangga yang stabil dan berkelanjutan. Membangun inklusi keuangan di tingkat rumah tangga memungkinkan keluarga nelayan memiliki kesempatan untuk meningkatkan pendapatan mereka melalui berbagai tindakan (misalnya menambah nilai ikan hasil tangkapan). Perbaikan infrastruktur dan cara kerja di seluruh rantai nilai perikanan target juga dapat mengurangi inefisiensi, yang diharapkan dapat memberikan nilai dan harga yang lebih adil bagi nelayan untuk produk mereka.

 

Untuk menciptakan gerakan di skala nasional yang mendorong perubahan dalam konservasi laut dan pengelolaan perikanan, Rare Indonesia perlu mengubah pendekatannya. UU No 23/2014 tentang Pemerintah Daerah mencabut kewenangan pemerintah kabupaten dan mengembalikan kewenangan tersebut kepada pemerintah provinsi. Pergeseran kekuatan ini mendorong Rare untuk bekerja lebih strategis, jadi misalnya, daripada bekerja secara sporadis di berbagai lokasi di banyak provinsi, Rare memilih berfokus pada beberapa provinsi terpilih. Pendekatan inovatif Rare termasuk mengalokasikan lokasi PAAP & KLA potensial di bawah rezim pengelolaan wilayah laut yang ada untuk mendukung pengakuan hukum. Pendekatan lainnya adalah mengalihkan strategi pengembangan kapasitas dari fokus perorangan ke kelompok secara kolektif. Hal ini mengharuskan Rare untuk membuat sistem insentif dan model pelatihan yang lebih praktis namun bermanfaat. Selain itu, Rare memasukkan inisiatif inklusi keuangan untuk mendapatkan dukungan kolektif terhadap PAAP & KLA melalui Kelompok Simpan Pinjam (KSP) PAAP. Terakhir, Rare mendukung integrasi gender dalam program untuk memastikan semua pelaku di sektor perikanan skala kecil berpartisipasi sehingga kelangsungan PAAP &KLA dapat terus terjaga dan inisiatif perubahan perilaku dalam jangka panjang dapat tercipta.         

 

Ringkasan Posisi

 

Posisi ini akan mendukung implementasi keuangan inklusif di 8 lokasi PAAP & KLA Sulawesi Tenggara secara umum, yaitu Moramo (Konawe Selatan), Pasikolaga (Muna), Siotapina-Lasalimu Selatan  (Buton), Mataoleo (Bombana) dan tiga lokasi lain untuk replikasi. Namun, secara khusus posisi ini akan bekerja di 2 lokasi, yaitu Mataoleo (Bombana) dan 1 lokasi lain yang akan ditentukan kemudian. Konsultan akan melapor kepada Manajer Inklusi Keuangan dan bekerja sama erat dengan Associate untuk Gender dan Keuangan Inklusif. Konsultan akan membantu dengan pendekatan kreatif untuk mengintegrasikan gender ke dalam inisiatif inklusi keuangan dan pengembangan KSP PAAP. Konsultan akan mengorganisir rumah tangga nelayan, memberikan pelatihan literasi keuangan, pelatihan literasi asuransi, membentuk dan mendampingi KSP PAAP.

 

                                                                                                                                                                                 

Fungsi Penting

 

  • Mendukung integrasi gender ke dalam implementasi inklusi keuangan.
  • Melakukan pendekatan dan mengorganisir rumah tangga perikanan untuk mengikuti pelatihan literasi keuangan.
  • Memberikan pelatihan literasi keuangan (baik daring maupun luring).
  • Mendapatkan dukungan dari kepala desa atau pemimpin lokal lainnya di lokasi PAAP & KLA untuk implementasi kegiatan inklusi keuangan.
  • Memfasilitasi pembentukan dan pendampingan KSP PAAP, termasuk memberikan pelatihan yang relevan untuk menguatkan kapasitas kelompok dan menghubungkannya dengan lembaga keuangan formal misalnya untuk menabung, meminjam modal usaha dan asuransi.
  • Memfasilitasi kelompok usaha perikanan dan rumah tangga nelayan untuk memperkuat usaha mereka melalui pengelolaan usaha yang lebih baik, adopsi teknologi dan formalisasi.
  • Memberikan dukungan tidak langsung jika diperlukan, menerapkan intervensi berbasis teknologi dalam program PAAP & KLA, dan integrasi gender, seperti Ourfish dan aplikasi lainnya, sebagai platform utama untuk mengukur produksi dan nilai perikanan serta mengintegrasikannya dengan pendekatan inklusi keuangan.
  • Membangun dan menjaga hubungan dengan Mitra Implementasi PAAP dan komunitas, serta memanfaatkan jaringan ini untuk meningkatkan profil Rare dan untuk mendukung keberhasilan program.

 

Output & Hasil yang Diharapkan

Posisi ini diharapkan dapat menyelesaikan tugas-tugas berikut di Kawasan PAAP Mataoleo dan 1 tambahan lokasi lainnya (lokasi akan di tentukan kemudian):

 

No

Hasil yang diharapkan

Target waktu penyelesaian

1.

Identifikasi dan profiling lokasi pengembangan inklusi keuangan

 

2.

Menyelenggarakan dan/atau memberikan pelatihan literasi keuangan untuk nelayan PAAP yang terdaftar dan keluarganya, pembeli dan pengolah ikan.

Februari  – Juni 2022

3.

Mengorganisir pelaksanaan Training of Trainer (ToT) untuk fasilitator lokal keuangan inklusif.

Februari - Maret 2022

4.

Memfasilitasi pendirian Kelompok Simpan Pinjam (KSP) PAAP.

April - Juni 2022

5.

Memberikan bimbingan teknis di sepanjang siklus KSP PAAP (9-12 bulan), termasuk memberikan pelatihan literasi asuransi pada anggotanya.

Januari  – Juni 2022

6.

Memperkenalkan dan melatih KSP PAAP menggunakan buku besar digital.

Januari  – Juni 2022

7.

Memberikan bimbingan teknis yang relevan untuk pengembangan usaha mikro perikanan

Januari  – Juni 2022

 

 

Pengalaman dan Pendidikan yang dibutuhkan

 

·         Minimal 2 tahun pengalaman memberdayakan masyarakat dan/ atau menjangkau masyarakat;

·         Mahir berbahasa Indonesia - baik lisan maupun tulisan;

·         Pengetahuan dan pengalaman tentang norma budaya lokal, bahasa, masyarakat Sulawesi Tenggara sangat disukai;

·         Bersedia melakukan perjalanan ke lokasi KSP PAAP potensial;

·         Dapat menggunakan MS Office suite dan antusias untuk mempelajari perangkat lunak / aplikasi baru;

·         Gelar sarjana dalam bidang yang relevan diperlukan (seperti perikanan, ekonomi, keuangan, akuntansi, antropologi, sosiologi, ilmu sosial, dan lainnya);

·         Pengalaman dalam memecahkan masalah dan mempunyai kemampuan untuk menerapkan resolusi konflik dan teknik negosiasi untuk mencapai hasil;

·         Terbukti berhasil dalam mampu berkembang di dalam tim, berorientasi pada solusi, memiliki pemahaman yang kuat tentang keragaman dan budaya lain;

·         Mampu mengatur diri sendiri dan menyesuaikan dengan prioritas kerja yang ada dan mengalokasikan waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan pekerjaan.

·         Pengalaman dalam memfasilitasi segala bentuk mekanisme simpan pinjam merupakan nilai tambah;

·         Pemahaman tentang konsep gender merupakan nilai tambah

·         Pengetahuan bahasa Inggris merupakan nilai tambah;

 

Lingkungan Kerja

 

Posisi ini beroperasi di lingkungan kantor profesional serta suasana lapangan (biasanya di tempat-tempat terpencil). Konsultan harus nyaman dan terbiasa bekerja dengan pegawai pemerintah dan masyarakat.

 

Kebutuhan Fisik

 

Posisi ini memiliki tuntutan fisik tertentu khususnya selama kunjungan lapangan. Konsultan harus dapat bekerja di tempat-tempat terpencil dan dapat bekerja dengan nyaman meski memiliki akses komunikasi yang terbatas, fasilitas kebersihan yang terbatas, serta juga dapat bepergian dengan berbagai moda transportasi (misalnya perahu, sepeda motor).

 

Jenis Posisi dan Jam Kerja yang diharapkan

Ini adalah posisi kontrak; hari dan jam kerja adalah Senin sampai Jumat pukul 09.00 sampai 17.00 Namun, terkadang ada kalanya jam kerja dapat lebih lama apabila diperlukan. Harap diperhatikan bahwa posisi ini memenuhi syarat untuk berpartisipasi dalam program telecommuting atau jadwal kerja fleksibel Rare.

 

 

Tugas Lainnya

                                                                        

Harap dicatat bahwa uraian tugas ini tidak dirancang untuk mencakup atau berisi daftar lengkap kegiatan, tugas atau tanggung jawab yang diperlukan untuk melaksanakan program PAAP. Tugas, tanggung jawab dan kegiatan dapat berubah sewaktu-waktu untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan intervensi program

 

Rare adalah pemberi kerja dengan kesempatan kerja yang setara dan berkomitmen pada program proaktif dari tindakan afirmatif dan pengembangan keragaman. Rare akan terus merekrut, mempekerjakan, melatih, dan mempromosikan ke semua tingkatan pekerjaan tanpa memandang ras, agama, jenis kelamin, status perkawinan, status keluarga, asal kebangsaan, usia, cacat mental atau fisik, orientasi seksual, identitas gender, sumber pendapatan, atau status veteran. Semua keputusan terkait pekerjaan hanya didasarkan pada faktor yang sah dan terkait pekerjaan seperti keterampilan, kemampuan, kinerja masa lalu, kehadiran, dan masa kerja. Diskriminasi dalam bentuk apa pun tidak akan ditoleransi dalam keadaan apa pun.

 

Surat lamaran dan CV harap dikirimkan ke: Ratna Kania, rkania@rare.org ditunggu paling lambat tanggal 30 Desember 2021.

 

 

Ratna Kania | Coordinator, Operations and Talent

Jl. Gunung Gede 1 No.6 Taman Kencana, Bogor, West Java 16151 Indonesia

M +62 811 1192712 T +62 251 8325418 ext. 101 | F +62 251 8325 266

rare.org | twitter | facebook | newsletter

Rare inspires change so people and nature thrive

Rare receives four stars, Charity Navigator’s highest rating